Pages

Sabtu, 31 Mei 2014

No urut 24 "Tips Merawat Kamera Digital"

Teknik Persentasi Kelompok 24
Nama:        Andrie Yunistya Pratama (3101 1101 1790)
                   Muhammad Wahyudi (3101 1101 1925)
                  
Tips Merawat Kamera Digital
Kamera digital seperti halnya barang elektronik konsumen lainnya, membutuhkan perawatan ekstra. Mereka memiliki komponen sensitif yang mudah rusak kalau kita ceroboh memegangnya. Berikut beberapa hal praktis agar kamera dan lensa anda lebih awet:
  1. Hindarkan Dari Air
Kecuali kalau kamera atau lensa anda jelas-jelas dinyatakan waterproof atau weather sealed,(Maksuudnya kamera yg bisa di pakai di dalam air)
 jauhkan mereka dari air dan basah. Air bisa menimbulkan kelembaban didalam internal kamera dan bisa membuat komponen internal rusak. Kandungan garam dilaut bersifat korosif bagi komponen logam yang ada di dalam kamera maupun lensa sehingga berpotensi menghasilkan karat. Setelah memotret di dekat laut, bersihkan kamera dengan lap yang sedikit dibasahi untuk menghilangkan sisa garam yang menempel di kamera, sedikit saja jangan terlalu banyak. Setelah itu lap lagi dengan lap hingga benar-benar kering.(lap yg di gunakan juga jngn lap sembarangan, harus menggunakan lap khusus untuk membersihkan lennsa)

  1. Jaga kebersihan lensa.
Lensa menjadi salah satu perangkat yang harus diperhatikan perawatannya. Lensa sebaiknya jangan terlalu sering dibersihkan, bersihkanlah seperlunya saja. Gunakan kain yang memang khusus untuk lensa, jangan gunakan tissue atau kain kaos sembarangan Saat membersihkan lensa, jangan langsung semprotkan cairan pembersih ke lensa, semprotkan dulu ke lap microfiber sedikit saja lalu baru usapkan lap microfiber tersebut ke lensa.



  1. Matikan kamera
Sebelum mengeluarkan batere atau memory card dan saat anda mencolokkan ke komputer, kamera memiliki komputer didalamnya dan bisa jadi tidak tahan terhadap perubahan arus listrik secara mendadak.

  1. Hindari meninggalkan kamera didalam mobil
Hindari meninggalkan kamera didalam mobil dalam waktu yang lama apalagi jika mobilnya terkena panas matahari langsung. Kamera memiliki rentang suhu aman dan akumulasi panas didalam mobil beresiko karet2 pada lensa akan menjadi keras kalau terlalu lama kena sinar matahari. 



  1. Periksa ada tidaknya debu di sensor kamera anda. Biasanya debu masuk kedalam lensa itu saat mencopot dan memasang lensa. kalau memang terdeteksi ada, gunakan blower blower untuk membersihkan.


6       6.    Perhatikan Tempat Penyimpanan
Tempat penyimpanan kamera adalah hal penting lainnya yang harus diperhatikan. Simpanlah di tempat yang tertutup yang meminimalisasi masuknya debu ke kamera. Namun perhatikan juga untuk tidak menaruh kamera dalam tempat seperti lemari baju untuk menghindari jamur yang bisa menempel pada lensa kamera digital anda. Selain itu, kapur barus juga ternyata tidak baik jika diletakkan dengan kamera anda. Kapur barus yang menguap dapat merusak chip- chip yang berada dalam kamera digital.

  1. Simpan Ditempat Yang Kering
Simpan kamera di tempat yang kering dan tidak terkena cahaya matahari langsung. Minimalkan kontak sinar matahari langsung dengan kamera anda. Beberapa tipe kamera ada yang sensitive dengan sinar matahari langsung. Sinar matahari juga dapat merusak beberapa bagian kamera yang etrbuat dari plastic dan komponen elektronik lainnya

8.    Merawat baterai.
Baterai berfungsi sebagai sumber daya untuk menghidupkan kamera, perawatan yang baik dapat memperpanjang usia pemakaian baterai kamera. Berikut beberapa hal yang perlu diperhatikan:
a. Jangan membiarkan baterai terpapar suhu ekstrim diatas 43 C. Hal ini dapat menimbulkan kerusakan permanen pada baterai. Letakkan baterai pada tempat yang sejuk dan kering.
b. Jangan mencharge baterai secara berlebihan, jika charger telah menunjukkan baterai terisi penuh segera cabut.
c. Charge baterai sebelum atau sesudah penyimpanan dalam jangka waktu lama. Dipakai ataupun tidak dipakai baterai akan mengalami proses pelemahan, agar tetap awet maka baterai perlu diisi kembali.

d. Lepaskan baterai dari kamera jika tidak sedang mempergunakannya dalam jangka waktu lama.
e. Jangan mencampur penggunaan baterai lama dan baru, termasuk mempergunakan baterai dengan merek yang berbeda-beda.

Beberapa cara lain tentang cara merawat kamera digital dengan baik dan benar yaitu:
1.    Ketika anda akan menggunakan kamera digital anda sebaiknya bersihkan dulu tangan anda.
2.    Untuk menjaga keawetan baterai dan kamera, sebaiknya anda mematikan kamera anda secara manual dan meminimalisasi mematikan kamera secara otomatis.
3.    Gunakanlah tas khusus untuk kamera digital bila anda akan bepergian agar kamera anda dapat terjaga dari goncangan dan benturan.
4.    Usahakan untuk melakukan servis yang berkala yang meliputi semua perangkat luar dan dalam kamera






Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

Kampus Banjarbaru

Kampus Banjarbaru

Kampus Pangeran Antasari

Kampus Pangeran Antasari

Total Tayangan Halaman

Kampus Sultan Adam

Kampus Sultan Adam