Pages

Rabu, 28 Mei 2014

CARA MELATIH KESEIMBANGAN OTAK DENGAN SENAM JARI



oleh

INDAH PERMATA AJI 3101 1101 1873
NUR HALIMAH      3101 1101 1750



A.    Pengertian Otak
Otak adalah organ badan yang paling utama yang penempatannya di dalam tengkorak. Berdasarkan letaknya secara simetris, otak dibagi menjadi otak kanan (hemisfer kanan) dan otak kiri (hemisfer kiri).
Ø  Fungsi Otak Kanan
Otak kanan adalah otak yang berada disebelah kanan dalam posisi anatomis (frontal).
Fungsi otak kanan adalah sebagai berikut: Perkembangan emosi (emotional quotient (EQ), Hubungan antar manusia (sosialisasi),  Fungsi Komunikasi (perkembangan bahasa non verbal),  Perkembangan intuitif Seni (menari, melukis, menyanyi dan lain-lain), Mengandalikan ekspresi manusia,  Pusat khayalan dan kreativitas, Berpikir lateral dan tidak terstruktur,  Tidak memikirkan hal-hal secara detail, Cara kerjanya long term memory (memory jangka panjang),  Lebih ahli dalam menentukan ruang/tempat dan warna, Bila terjadi kerusakan pada area otak kanan yang terganggu adalah area kemampuan visual dan emosi
Ø  Fungsi Otak Kiri
Otak kiri adalah otak yang berada disebelah kiri dalam posisi anatomis (posisi frontal). Fungsi otak kiri adalah sebagai berikut:  Perkembangan Intelegensi (intelligence quotient (IQ)),  Pusat perkembangan logika dan rasio (seperti matematika), Berpikir sacara sistematis, Bahasa verbal, Berpikir linear dan terstruktur, Berpikir analisis dan bertahap, Cara berpikirnya short term memory (memory jangka pendek) Jika terjadi gangguan pada otak kiri, maka yang terganggu adalah fungsi berbicara, bahasa dan matematika
Fungsi otak kanan dan otak kiri pada manusia sebenarnya menyatu dalam satu kesatuan fungsi. Tetapi beberapa penelitian menunjukkan bahwa, jika otak kiri aktif, maka otak kanan lebih tenang, demikian pula sebaliknya. Kerja otak kanan dan otak kiri sebenarnya saling mendukung, sebagaimana pentingnya fungsi memory jangka pendek dan memory jangka panjang. Sehingga tidak bisa dikatakan, otak kanan lebih bagus dari otak kiri, ataupun sebaliknya. Walaupun, pada sebagian orang, terkadang lebih deminan menggunakan area otak tertentu. Penggunaan dominasi area otak tertentu bagi individu, yang kemungkinan membedakan minat dan bakatnya.
B.     Latar Belakang Brain Gym
Brain Gym atau senam otak adalah gerakan sederhana dengan menggunakan keseluruhan otak karena merupakan penyesuaian dengan tuntutan sehari-hari sehingga belajar jadi riang dan senang. Latar belakang Brain Gym dikembangkan berdasarkan Touch for Health Kinesiology ( Sentuh agar sehat, dari ilmu tentang gerakan tubuh ). Ini adalah perpaduan ilmu pengetahuan barat yaitu tes otot dan sikap tubuh dengan ilmu pengetahuan dari timur sehingga terdapat suatu metode pencegahan dan penyembuhan penyakit yang sangat sederhana, efektif, alami dan murah.
Brain Gym merupakan inti dari Educational Kinesiology ( Edu K) yang berarti ”educare”menarik keluar dan ”kinesis” ilmu tentang gerakan tubuh. Maka dengan Brain Gym kita menarik keluar potemsi yang terpendam melalui gerakan tubuh.
Pelopor Brain Gym adalah Paul E. Dennison,Ph.D, seorang pengembang Edu K, memimpin Valley Remedial Group Learning mengembangkan teknik Brain Gym untuk mengajari anak terbelakang, bersama dengan istrinya Gail Dennison, seorang pendidik holistic health dan mantan penari.
C.    Manfaat Brain Gym
Brain Gym sangat diperlukan bagi anak-anak yang sulit belajar, berusaha terlalu keras sehingga terjadi stress di otak. Mekanisme integrasi otak melemah sehingga bagian-bagian otak tertentu kurang berfungsi. Selain itu juga meningkatkan refleks karena stress yang diakibatkan informasi yang diterima di otak bagian belakang sulit diekspresikan melalui bagian depan otak, sehingga anak merasa kurang mampu. Brain Gym diperlukan bagi anak yang perasaan kurang mampu dan kurang brehasil mengakibatkan semangat belajar atau bekerja kurang, sehingga prestasi statis atau menurun.
Maka dengan Brain Gym, pikiran akan lebih jernih, hubungan antar manusia akan lebih rileks dan senang, lebih semangat berkonsentrasi, anak akan kreatif dan efesien juga lebih sehat dan prestasi belajar akan meningkat.
D.    Gerakan-gerakan Brain Gym
a.      Gerakan Silang


Gerakan ini menyilang antara gerakan tangan kanan bersamaan dengan kaki kiri dan tangan kiri bersamaan dengan kaki kanan. Bergerak ke depan, ke samping, ke belakang, atau jalan di tempat. Untuk ”menyeberangi garis tengah” sebaiknya tangan menyentuh lutut yang berlawanan.
Fungsi : Gerakan menyeberangi ini membantu menggunakan kedua belahan otak secara bersamaan dan harmonis.

b.      Angka 8 Tidur


Gerakan ini membuat angka 8 TIDUR sebanyak 3 kali tiap tangan, kemudian 3 kali dengan kedua tangan.
Fungsi : Bagi yang pelupa ( seperti lupa dengan apa yang hendak dikatakan atau membaca sampai halaman berapa ).
c.       Coretan Ganda

Cara melakukan gerakan :
Menggambar dengan kedua tangan pada saat yang sama, ke dalam, ke luar, ke atas dan ke bawah. Coretan ganda dalam bentuk nyata seperti : lingkaran, segitiga, bintang, hati, dsb. Lakukan dengan kedua tangan.
Fungsinya :Kesadaran akan kiri dan kanan, memperbaiki penglihatan perifer, kesadaran akan tubuh, koordinasi, serta keterampilan khusus tangan dan mata, serta memperbaiki kemampuan olahraga dan keterampilan gerakan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

Kampus Banjarbaru

Kampus Banjarbaru

Kampus Pangeran Antasari

Kampus Pangeran Antasari

Total Tayangan Halaman

Kampus Sultan Adam

Kampus Sultan Adam